Wednesday, February 8, 2012

Cara mendapatkan uang lewat Blog

Buat saudara/i yang suka ngeblog, manfaatkan peluang untuk menghasilkan uang melalui hobi ngeblog. Paling gampang untuk pengguna Blogspot. Apalagi blog saudara/i ramai dikunjungi setiap harinya, peluang untuk mendapatkan uang sangat terbuka lebar tanpa menggangu hobi memposting di blog. Tidak perlu menulis dalam bahas inggris seperti di google adsense

Anda bisa mendaftar di iklan PPC salah satunya Kumpul Blogger.

yang Daftarnya Gratis. Dengan menempatkan iklannya di blog, teman-teman akan mendapat uang setiap kali pengunjung melakukan klik. Contoh Iklan Klik Link Berikut KumpulBlogger


Mungkin anda pernah mendengar atau membaca tentang system ini yang disebut PPC (pay per click) melalui Google Adsense. Beda dengan KumpulBlogger yang bisa dipasang dengan mudah, Google Adsense tidak bisa di pasang pada blog yang berbahasa indonesia. Iklan bisa di pasang pada sebanyak blog yang kamu miliki.

Mungkin timbul pertanyaan, berapa banyak uang yang di dapat?
Memang tidak begitu besar... Tapi jika blog kita mempunyai pengunjung yang rame, hasilnya lumayanlah bisa untuk bayar biaya mengakses internet atau kebutuhan sehari-hari lainnya.

1. Tiap 1 kali Klik bernilai : Rp.300,- , lumayan khan kalo 100 klik perhari artinya kita punya penghasilan cuma2 sekitar Rp.30.000,- per Harinya!
2. Untuk klik Mini Banner dihargai Rp 400 perklik.
Kemungkinan total penghasilan perhari = klik iklan blog kita + klik iklan blog referal

Jika perhitungan berjalan sesuai rencana, maka hasilnya adalah Rp.30.000/hari, atau sekitar Rp.900.000/bulan! Bayangin aja, hanya dengan ngeblog dan kita di gaji Rp 900 ribu.

Itu dengan asumsi hanya 100 klik/hari, misalkan 1000 klik perhari? Ingat pengakses internet ratusan juta loh…Iklan kumpulblogger bisa ditempatkan di seluruh blog milik anda..



BAGAIMANA CARA DAFTAR GRATIS KUMPULBLOGGER?

Sangat mudah, ikuti petunjuk berikut:


(Jendela baru)
2. Selanjutnya akan terbuka halaman utama kumpulblogger.
3. Isilah kotak daftar baru dengan alamat email anda dan klik register.(Alamat email yang anda masukan merupakan username untuk masuk kumpulblogger selanjutnya)
4. Setelah mengklik register, pasword akan di kirim secra otomatis ke email anda. Segera Cek email dan akan diberitahukan password untuk log in ke kumpulblogger. Jika tidak ditemukan di inbox, cek di spam mungkin nyasar di situ.
5. Segera login dengan mengisikan email waktu mendaftar dan password yang di kirim ke email anda.
6. Setelah berada di kumpulblogger, klik edit profil di navigation menu pada sisi atas halaman. Isikan data kamu dan rekening bank untuk transfer pembayaran komisi dan klik submit. Sekarang anda telah terdaftar sebagai pengiklan (publisher) kumpul blogger. Dan anda tinggal memasukan kode iklan ke blog dan menunggu klik dari pengunjung blog dan komisi anda akan ditransfer ke rekening Bank anda.

Bagaimana cara memasukan kode iklan ke blog?

Memasukkan Kode Iklan Kumpul Blogger pada blog


dan masukan email serta password yang diberikan (password yang dikirim dapat di ubah pada navigation menu)
2. Cari menu blogger dan klik link tambah blog. Hasil klik itu dapat anda lihat di halaman bagian tengah. Tarik scrool untuk melihatnya.
3. Setelah itu, isilah data2 mengenai blog yang didaftarkan sesuka anda. Yang terpenting alamat URL http:// nya jangan sampai salah. (Anda bisa mendaftarkan blog sebanyak yang anda punya dengan hanya sekali mendaftar).
4. Setelah blog anda terdaftar, cari dan klik menu scrift text advertising untuk blog anda.
5. Di sisi bawah halaman akan muncul kode iklan yang diperuntukkan untuk masing-masing blog yang didaftar (jika mendaftarkan lebih dari satu blog).
6. Copy paste script iklan pada halaman blog anda.
7. Dan nantikan klik-klik penghasil uang dari pengunjung blog anda tanpa harus mengganggu hobi anda melakukan posting di blog.







Monday, February 6, 2012

Obat Baru Penyakit Asma: Tungau


Pengobatan ini menyempurnakan sistem kekebalan tubuh.

Sebuah studi menemukan obat revolusioner dalam pengobatan asma. Tablet ini dibuat dari protein tungau debu yang umum ditemukan dalam rumah.



Segera setelah diminum, pil akan mencair di bawah lidah dan bertujuan menyempurnakan sistem kekebalan tubuh sehingga tidak bereaksi berlebihan ketika kontak dengan kotoran tungau, pemicu utama untuk serangan asma.

Hasil uji coba awal menunjukkan, pasien yang minum pil setiap hari akan mengurangi pemakaian steroid inhalasi--obat yang kerap menjadi pilihan menjaga serangan asma. Percobaan yang melibatkan 600 penderita asma yang alergi terhadap tungau debu rumah mengungkap, satu dari tiga penderita asma yang minum obat ini berhenti menggunakan steroid inhalasi mereka. 

Asma bisa menyebabkan kondisi yang berakibat fatal. Satu dari penderita asma di Inggris meninggal tujuh jam setelah serangan terjadi. Lebih dari 70 ribu orang dari 5,2 juta penderita asma di negara ini harus menjalani perawatan. 

Tungau debu rumah adalah penyebab utama serangan mengi dan asma. Hewan tersebut berasal dari keluarga laba-laba, berukuran kurang dari setengah milimeter dan memiliki warna putih. Tungau berkembang biak dalam tempat lembab dan gelap dan bersuhu 25 derajat Celcius.

Sel kulit mati manusia adalah makanan favorit hewan ini. Tak mengherankan populasi tungau banyak ditemukan pada kasur, bantal, pakaian, karpet, kursi, dan mainan berbahan lembut seperti boneka. 

Kotoran tungau mengandung protein dan ketika dihirup atau disentuh seseorang yang alergi mendorong produksi antibodi. Hal ini menyebabkan pelepasan bahan kimia yang disebut histamin dalam jumlah yang sangat banyak. Dampaknya terjadi pembengkakan dan iritasi pada saluran pernapasan sehingga penderita sulit bernapas. 

Penderita yang sensitif terhadap kotoran tungau debu disarankan melakukan pencegahan termasuk membersihkan dinding dan lantai dengan kain basah,  menggunakan plastik untuk tirai dan membekukan bantal dan mainan yang sering digunakan sebulan sekali.

Tablet anti-asma ini dikembangkan perusahaan Denmark Alk Abello, yang juga membuat pil anti-demam Grazax, dari serbuk sari rumput.


Air garam untuk Bronkiolitis
Sementara itu, dokter juga sedag menguji air garam dalam bentuk spray untuk mengobati masalah pernapasan umum atau bronkiolitis. Bronkiolitis adalah infeksi saluran pernapasan bagian bawah dan mempengaruhi sepertiga bayi dan anak dalam tiga tahun pertama. Kondisi ini membuat pernapasan bengkak sehingga sulit bernapas. 

Tak jarang anak-anak harus dirawat di rumah sakit. Pengobatannya kini terbatas hanya pendukung dan pemberian oksigen. Sebuah studi menemukan, semprotan air garam yang dapat dihirup dapat membantu anak-anak penderita Bronkiolitis. Tiga studi lainnya menyebut, masa perawatan anak di rumah sakit dapat dipangkas hingga seperempat dengan pengobatan baru ini.

Ini Mitos dan Fakta Seputar Kesehatan


Wortel membantu penglihatan dalam gelap? Benarkah duduk bersila bisa membuat stres?


Ingatkah saat Anda masih kecil lalu orangtua Anda menasehati tentang banyak hal? Misalnya saja tentang wortel yang baik untuk mata atau tentang duduk bersila bisa menyebabkan varises. Ada kalanya mitos-mitos tersebut membuat bingung karena kita tak tahu kebenarannya.


Situs The Sun menyelidiki beberapa mitos paling populer dan melansirnya dalam situs mereka, antara lain:

1. Wortel bantu melihat dalam gelap: BENAR

Sayuran berwarna oranye ini memang kaya akan nutrisi yang dapat menjaga mata Anda agar tetap sehat. Catherine Collins, ahli gizi utama di Rumah Sakit St George, London, mengatakan, "Wortel mengandung lutein, yang membantu melindungi terhadap degenerasi mata saat usia bertambah."

Mereka juga mengandung vitamin A, yang membantu melindungi mata dengan menyerap energi cahaya yang melewati ke dalamnya.
Peningkatan kadar vitamin A memungkinkan mata Anda menyerap lebih banyak energi dan menjadi lebih sensitif terhadap cahaya redup, ini dapat membantu Anda untuk melihat secara lebih efektif di malam hari.

2. Duduk bersila sebabkan varises: SALAH

Salahkan gen Anda, bukan posisi Anda duduk untuk varises. Mark Whiteley, dari Nuffield Health mengatakan, "Tidak diketahui mengapa beberapa orang mengembangkan tentang varises ini dan bukan hal lainnya."

"Apa yang diketahui adalah bahwa varises cenderung terjadi dalam keluarga. Ini lebih umum (terjadi) saat usia bertambah dan lebih umum terjadi dengan orang-orang yang kelebihan berat badan. Tidak ada bukti bahwa menyilangkan kaki Anda akan menyebabkan varises," kata dia.

3. Flek pada kuku berarti Anda membutuhkan kalsium: SALAH

Dr David Fenton dari Rumah Sakit St George, London, mengatakan, "Ini adalah dongeng jaman dulu yang menyebutkan bahwa indikasi ini menunjukkan kurangnya kalsium atau mineral. Itu hanyalah sebuah pertanda dari kuku yang rusak dan tidak perlu dikhawatirkan."

Bagaimanapun, alur vertikal pada kuku menunjukkan kekurangan zat besi ataupun vitamin B.

4. Merasa kedinginan jika pergi dengan rambut yang basah: SALAH

Professor Ron Eccles dari Common Cold Centre di Cardiff mengatakan, "Anda bisa keluar rumah dengan rambut basah setiap hari dan tidak akan masuk angin, asalkan Anda tidak tertular pilek dari orang lain."

5. Menelan permen karet bisa mem-blok perut Anda: SALAH

Dr Paula Franklin dari Bupa mengatakan, "Mitos bahwa permen karet tetap berada di dalam perut selama bertahun-tahun dan mem-blok saluran pencernaan Anda mungkin berasal dari pernyataan bahwa itu susah untuk dicerna."


Jika Anda tidak sengaja menelan permen karet, memang tidak akan segera tercerna. Namun ini berarti permen tersebut akan berada dalam tubuh selama beberapa hari."

"Permen karet bebas gula menggunakan sorbitol sebagai pemanis yang jika tertelan, dapat memberikan diare," kata dia.

6. Makan pisang bisa membuat Anda gendut: SALAH

Hanya ada setengah gram lemak dan 95 kalori dalam sebuah pisang. Mereka sedikit berenergi lebih tinggi ketimbang buah-buahan yang lain tetapi kalori itu datang dari karbohidrat yang sebenarnya bagus untuk dikonsumsi sebagai pengganti 'bahan bakar' di tubuh Anda usai olahraga. Pisang penuh dengan kalium yang membantu menurunkan tekanan darah ditambah vitamin B6 yang bagus untuk kulit dan rambut.

Studi: Wanita Sukses Cenderung Merokok


Sebuah penelitian di Badan Kesehatan Dunia menemukan, kecenderungan merokok pada wanita sangat dipengaruhi status ekonomi mereka. Di negara-negara dengan status pria yang lebih tinggi daripada wanita, jumlah perokok pria lima kali lipat dibanding wanita. Tapi, di negara yang lebih maju, jumlah wanita yang mengisap tembakau hampir setara dengan pria. 


Dalam sebuah studi statistik terhadap 74 negara, WHO menyatakan, pembangunan ekonomi yang semakin maju membuat risiko kematian dini pada wanita meningkat. 

Perwakilan WHO, Douglas Bettcher, menyatakan temuan ini menunjukkan perlunya otoritas negara berkembang untuk bertindak cepat mengurangi jumlah wanita yang merokok. Menurutnya, epidemi tembakau di negara-negara berkembang dan kurang berkembang masih dalam tahap awal. Tapi, bisa menular dengan cepat jika memperhitungkan tren global. 

Dikutip dari Genius Beauty, WHO mengusulkan langkah-langkah pencegahan bertambahnya perokok, antara lain pelarangan iklan produk tembakau yang berkaitan langsung dengan wanita. Sebaliknya, penyebaran pendidikan bahaya tembakau terus ditingkatkan. Di dalamnya harus ditekankan bahwa tembakau membunuh setengah dari perokok. 

Setiap tahun, lima juta orang di dunia meninggal akibat tembakau. Pada tahun 2030, WHO memperkirakan angka ini bisa meningkat menjadi 8 juta, kecuali pemerintah negara-negara di seluruh dunia melakukan pencegahan. (hp).

Wednesday, February 1, 2012

Mengintip Manfaat Lengkuas Sebagai Obat


Lengkuas atau laos (Alpinia galanga) merupakan jenis tumbuhan umbi-umbian yang bisa hidup di daerah dataran tinggi maupun dataran rendah. Di Indonesia, tumbuhan ini banyak ditemukan dan biasanya dimanfaatkan sebagai campuran bumbu masak. 


Tetapi tahukah Anda, bahwa lengkuas ternyata mempunyai manfaat sebagai obat?  Tumbuhan yang termasuk dalam keluarga rimpang ini rupanya telah banyak digunakan oleh para ahli homeopati dan profesional kesehatan sebagai obat. Mau tahu apa saja manfaat yang bisa Anda peroleh dari tumbuhan yang mirip jahe ini? Berikut adalah penjabarannya seperti dikutip Times of India:

- Lengkuas mengandung anti-inflamasi dan karena itu bermanfaat dalam pengobatan arthritis dan rheumatoid arthritis (radang sendi).

- Membantu meringankan ketidaknyamanan yang disebabkan karena peradangan pada perut atau bisul.

- Untuk mencegah mabuk laut dan mual, Anda dapat mengunyah beberapa iris lengkuas segar. Metode ini dipercaya dapat secara efektif menghentikan rasa ingin muntah.

- Lengkuas mengandung sejumlah anti-oksidan yang membantu meminimalkan kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas dan racun lainnya dalam tubuh.

- Untuk meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh, Anda bisa memasukkan lengkuas dalam menu diet harian. Sirkulasi darah yang lancar pada akhirnya berkontribusi dalam menjaga jantung tetap sehat.

- Jika Anda menderita diare, kunyah beberapa iris lengkuas segar sebagai pengobatan alternatif.

- Lengkuas mengandung banyak senyawa penting yang dibutuhkan oleh manusia seperti zat besi, sodium, vitamin A dan C, flavonoid dan fitonutrien.

Mengenal 10 Khasiat Air Lemon


Siapa yang tak kenal dengan buah lemon. Rasanya yang manis dan agak kecut sangat pas untuk dijadikan campuran minuman pengusir dahaga, apalagi jika disajikan dingin. Pernahkah Anda berpikir tentang manfaat apa saja yang dapat diperoleh dari sari buah yang satu ini?


Dengan harganya yang relatif terjangkau, lemon mengandung sekitar 5 persen asam sitrat dan merupakan sumber yang kaya vitamin C. Lemon juga mengandung banyak vitamin seperti vitamin B, riboflavin dan mineral seperti kalsium, magnesium, fosfor serta protein dan karbohidrat.  Banyak sekali menu makanan yang memanfaatkan lemon sebagai pemberi cita rasa mulai dari cake, masakan berbahan daging ayam, beragam minuman atau pun sebagai penghias.


Pemanfaatan lemon yang paling umum adalah dengan cara memerasnya untuk kemudian dicampur dengan air putih.  Ada banyak manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dari minuman berbahan lemon. Berikut adalah 10 manfaat yang paling populer :

1. Baik untuk perut

Lemon dapat membantu meringankan masalah pencernaan bila dicampur dengan air panas, termasuk di antaranya mual, mulas dan parasit. Dengan minum jus lemon secara teratur, perut Anda dibantu untuk menghilangkan kotoran secara lebih efisien. Lemon bertindak sebagai pemurni darah dan agen pembersih. Asupan jus lemon bisa menyembuhkan sembelit. Bahkan jus lemon juga berfungsi sebagai tonik hati dan membantu Anda mencerna makanan dengan membantu hati memproduksi empedu lebih banyak.

2. Perawatan kulit

Lemon dapat menjadi obat antiseptik alami, yang bertugas untuk menyembuhkan masalah yang berkaitan dengan kulit. Konsumsi sehari-hari air jeruk lemon dapat memberikan perubahan besar dalam penampilan kulit Anda. Lemon memiliki fungsi sebagai obat anti-penuaan, menghilangkan kerutan dan komedo. Bahkan jika ditempelkan  pada daerah luka bakar dapat memudarkan bekas luka. 

3. Perawatan Gigi

Tahukah Anda bahwa air lemon punya fungsi penting dalam perawatan gigi? Ya, apabila jus lemon segar ditempelkan pada area gigi yang sakit, dapat membantu dalam menyingkirkan rasa sakit. Memeras jus lemon pada gusi dapat menghentikan perdarahan gusi. Cara ini juga mencegah bau busuk dan masalah lain yang berkaitan dengan gusi.

4. Sembuhkan infeksi tenggorokan

Lemon adalah buah yang sangat baik yang membantu dalam memerangi masalah yang berkaitan dengan infeksi tenggorokan, sakit tenggorokan dan tonsilitis akibat bakteri. Untuk mengatasi sakit tenggorokan, Anda bisa berkumur dengan menggunakan setengah gelas jus lemon.

5. Menurunkan berat badan

Rutin meminum air jeruk nipis membuka jalan untuk menurunkan berat badan lebih cepat. Memanfaatkan jus lemon yang dicampur dengan air hangat dan madu, juga dapat membantu mengurangi berat badan.

6. Kontrol tekanan darah tinggi

Air lemon bekerja bak ramuan ajaib khususnya bagi orang yang memiliki masalah jantung, karena kandungan kalium tinggi di dalamnya. Diet tinggi kalium juga dipercaya dapat membantu mengontrol tekanan darah tinggi, pusing, mual, membantu relaksasi pikiran, mengurangi stres mental dan depresi.

7. Membantu penyembuhan gangguan nafas


Jus lemon membantu dalam menyembuhkan masalah pernafasan, terutama pada orang yang menderita asma.

8. Mengobati rematik

Lemon memiliki sifat diuretik sehingga dapat membantu mengobati rematik serta radang sendi, dengan cara mengeluarkan bakteri dan racun dari tubuh.

9. Meredakan demam

Jus lemon dapat mengobati seseorang yang menderita flu atau demam, dengan meningkatkan produksi keringat.

10. Pembersih darah

Penyakit-penyakit seperti kolera atau malaria dapat diobati dengan air lemon karena mempunyai sifat sebagai pembersih darah.

Berapa banyak yang harus saya minum?

Jika Anda sedang dalam kondisi kesehatan yang baik dan bobot tubuh 70 kg atau kurang, disarankan untuk memeras setengah buah lemon dan menyajikannya ke dalam satu gelas air. Minum dua kali sehari.  Namun, jika Anda berbobot lebih dari 70 kg, peras satu lemon utuh ke dalam segelas air. Untuk manfaat maksimal, minum dua kali sehari.

Sumber Kompas